Monday 16 March 2015

Tips Memilih Conditioner Untuk Rambut Anda

Selain menggunakan shampo, rambut perlu mendapatkan perawatan yang baik dengan pemakaian conditiner. Kesalahan dalam memilih jenis kondisioner, justru akan merusak rambut anda. Banyak sekali produk kondisioner yang beredar di pasaran, namun tidak semua cocok untuk diterapkan pada rambut anda. Rambut merupakan bagian terpenting bagi wanita, yang sangat mempengaruhi kecantikan wanita. Nah, bagaimana tips memilih kondisioner yang baik dan cocok untuk anda? Simak tips berikut.


Tips Memilih Conditioner Untuk Rambut Anda


1. Kenali jenis rambut Anda

Tekstur rambut setiap wanita tidaklah sama. Ada sebagian wanita memiliki jenis rambut kering, sebagian yang lain rambutnya berminyak. Jadi, sebelum anda menggunakan conditioner pada rambut, sebaiknya ketahui jenis rambut anda.

2. Pilihlah kondisioner sesuai kondisi rambut anda

Setiap kondisioner dibuat sesuai dengan jenis rambut. Ada kondisioner untuk rambut kering, ada juga kondisiomer untuk rambut yang sering dicat, dan sebagainya. Jika rambut anda termasuk kering, gunakan kondisioner yang mampu melembabkan rambut. Jika anda sering mewarnai rambut dengan cat, sebaiknya gunakan kondisioner khusus. Jadi, anda harus cerdas dalam memilihnya.
Simak juga: 5 Manfaat Madu Dan Susu Untuk Kecantikan Kulit

3. Sedikit melakukan eksperimen terhadap beberapa merk kondisioner

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisioner apapun yang digunakan pada rambut, suatu saat rambut akan kebal terhadapnya selama beberapa saat. Sebaiknya mengubah kondisioner yang sering anda gunakan, namun tidak memberi hasil pada rambut anda.

4. Hindari menerapkan kondisioner pada kulit kepala

Bagian rambut yang paling memerlukan kondisioner adalah ujungnya. Jadi, fungsinya untuk memberi kelembaban. Hindari mengoleskan konsioner pada kulit kepala, karena bagian ini sudah berminyak.

Pemakaian conditioner secara tepat dan sesuai dengan jenis rambut, akan membuat rambut berkilau, sehat dan cantik. Manfaat lainnya adalah membuat rambut makin kuat, lebat dan bersinar. Penggunaan yang salah dapat menyebabkan kerusakan. Jadi, anda perlu cermat dalam memilihnya. Semoga tips ini membantu anda semakin cantik dan sehat.
Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment